Canon serie Ixus & serie PowerShoot, bedanya apa ??

Diposting pada

Kali ini masih tetap sehubungan dengan adanya PM yang masuk lewat WhatsApp PB, masih sama juga datang dari kawan sesama blogger juga. Namun saat ini beliaunya tidak membahas soal DSLR kaya tempoe hari, karena memang lebih suka dengan kamera yang lebih simple. Yaitu PB dimintai soal masukan tentang kamera pocket yang ber-merk Canon, tau aja kalau PB Canonian πŸ˜‰ . Pertanyaannya adalah sehubungan kamera pocket dari Canon, yang serie Ixus & serie PowerShoot. Apa saja perbedaan dari kedua serie ini, dan bagusan mana??

Youps, PB akan menjelaskan sesuatu yang paling mendasar saja soal kedua serie itu (Ixu & PowerShoot). Dimana memang pertanyaannya juga tidak terlalu meminta secara detail & teknis, hanya saja perbedaan dasar dari type serie itu. Yukss, mari diskusi dibawah ini πŸ˜‰

Canon serie Ixus :

Kamera jenis poket milik Canon yang dilabeli serie Ixus itu adalah, kamera pocket yang mengunggulkan segi minimalis dan simple. Bahkan dari segi design bisa dibilang paling tipis di semua produk-produk Canon, dan juga karena memang mengutamakan kemudahan dalam pemakaian. Maka serie Canon serie Ixus juga minim dipengaturan kamera, artinya sangat simple bahkan bisa dibilang serba Automatic.Meskipun Canon serie Ixus juga dilengkapi dengan Zooming Optical, namun rentangnya tak sepanjang/sejauh dengan Zoomingnya para serie PowerShoot.

Canon serie PowerShoot :

Sedangkan Canon serie Powershoot, yaitu kamera Canon yang labelnya diberikan kepada hampir semua jenis Prosumernya Canon. Jadi secara mendasar sesuai dengan serienya, jadi lebih mengutamakan Shoot atau bisa dibilang ke Zoomingnya. Lalu untuk pengaturan kameranya sendiri, tentunya tak sesimple dengan serie Ixus. Yang artinya di serie PowerShoot, ada beberapa yang menyertakan setting Manual layaknya Kamera DSLR. SertaΒ juga memang rata-rata designya lebih besar daripada serie Ixus, meskipun masih ada yang modelnya mendekati kamera pocket(bukan model prosumer).

Nah..kalau ditanya “Lebih bagusan yang serie apa”?? Ini semua dikembalikan pada kebutuhan kita yang mau memakai, pasalnya untuk memilih jenis kamera ini kan minimal menyesuaikan isi kantong serta yang paling utama adalah kebutuhan. Jika secara pribadi, tentu saja PB lebih suka dengan serie PowerShoot. Karena PB sering menggunakan setting manual layaknya kamera DSLR, namun kalai misalnya kawan tidak suka dengan setting & model. Atau juga budged tidak mencukupi, ya tentu saja bisa memilih serie Ixus. Karena lebih simple, dan tentunya lebih murah daripada serie PowerShoot. Semoga bisa menjadi bahan pertimbangan kawan semua, Thanks πŸ˜‰

47 komentar

  1. punya ixus dari ortu jualan dipasar dpt hadiah dari jualan hemaviton. lumayan ada transfer wifi n conect android. alhamdulillah

  2. dulu jaman beli sony pertimbangane juga ada dari canon.. tapi nggak tau kenapa dulu bisa bagusan ixus yak dibanding powershoot di harga kisaran sama.. atau yg tukang review diuntungkan mode auto di ixus dan di powershoot belum mahir manual yak? πŸ™„

    1. bisa jadi begitu,mas….soale sebenere kan pocket itu memang lebih focus ke settingan auto, namanya juga yang simple-simple…bisa jadi begitu πŸ˜‰

Tinggalkan Komentarnya,kawan!!