Happy 1st Anniversary ARCI, Dari Kita oleh Kita Untuk ARCI

Diposting pada

Surabaya – Tanpa terasa sudah genap satu tahun varian product dari Yamaha, yaitu AREROX 155 vva telah mengarungi jalanan Indonesia. Tentunya dengan ditandainya yaitu   1st Anniversary ARCI dimana telah sukses di gelar di beberapa chapter Se-Indonesia, pada tgl.11 Maret 2018 kemarin. Bisa dilihat beberapa ucapan dan perayaan dari beberapa chater ARCI yang sudah tersebar dibeberapa area Indonesia 😉

Memang 1 tahun itu bisa dibilang untuk sebuat community masih biasa dikatakan seumur jagung, so dengan demikian tentu saja yang diharapkan adalah semakin kompaknya antar anggota sesama anggota lain di dalam wadah satu chapter dulu. Lalu dari Chapter ke Chapter, hingga menjadi satu wadah yang benar-benar solid dan kompak se-Indonesia.

DARI KITA OLEH KITA UNTUK ARCI . Tak terasa hari demi hari sudah kita lewati bersama, rintangan dan halangan sudah kita hadapi. Semoga di tahun ini kita menjadi lebih baik dari tahun kemarin, Happy Anniversary 1st ARCI (Aerox 155 Riders Club Indonesia)“ ucap Faisal Ramdhan Ketua Umum Nasional ARCI di sela-sela acara Kopsan (Kopdar Santai) ARCI Depok Chapter dalam rangka 1st Annversary ARCI yang bertempat di Rumah Makan Sunda Curug Sampireun Jl. KSU, Depok Jawa Barat.

3 Video terbaik akan ditampilkan waktu acara Jambore Nasional 1 ARCI tanggal 31 Maret 2018 di Museum Purnabakti Pertiwi TMII, tidak hanya di tampilkan,video ucapan terbaik akan mendapatkan hadiahnya lho” imbuh Bro Widi (Divisi Event ARCI).

So dalam kesempatan baik ini Pengurus Nasional melalui Divisi Event ARCI mengumumkan untuk setiap chapter membuat Video ucapan Happy Anniversary ARCI, jadi bisa menjadikan saling terkoneksi dari satu sama lainya walaupun hanya melalui secuil kisah dalam video. Sekali lagi Happy 1st Anniversary ARCI, semoga langgeng selamanya hingga generasi ke generasi, Thanks 😉

 

Follow PotretBikers On :
Instagram     : potretbikers
FansPage     : PotretBikers
FaceBook     : Gesang Potret Bikers
Twitter          : @gesang86
E-mail           :gesanghidayat@gmail.com
WhatsApp   : 081 290 2727 00
BBM             : D66D69DA

2 komentar

Tinggalkan Komentarnya,kawan!!