Bukti Cinta Sejati

Diposting pada

Judulnya agak lebai sedikit, tapi itu betul adanya juga. Ini berita di dapat dari Komunitas Orang Jawa Timur, kebetulan isi berita ini adalah menceritakan soal keunikan yang fenomenal dan kebetulan terjadi di dekat PB. Saat ini, atau 3 hari yang lalu. Dimana salah satu desa tetangga, asal PB di lahirkan telah mendapat musibah tahunan berupa Banjir. Nah, kebetulan bulan-bulan ini biasanya banyak orang Jawa yang melangsungkan pernikahan karena dianggap bulan yang baik untuk melaksanakan hajat.

Dok. PUSDALOPS TAGANA JAWA TIMUR 2013

Mungkin untuk menentukan hari pernikahan ini, tentunya jauh sebelum ada musibah banjir yang melanda Dusun Gondanglegi, Kelurahan/ Kecamatan Sutojayan, kab.Blitar. Lokasi ini berjarak ± 5km dari rumah PB yang ada didesa sana, namun Alhamdulillah rumah PB tidak mengalami kebanjiran seperti photo di atas. Karena acara sudah ditentukan, serta undangan sudah tersebar. Jadi walau ada musibah banjir, akad nikah tetap harus berjalan.

PB selama ini kan memang tukang photo pernikahan, namun belum pernah mengalami hal demikian. Walau notabene adalah daerah ini dekat dengan PB lahir, yaitu di Blitar sana. Pasangan yang berbahagia itu adalah Faturrahman danRetno Anjani, menjadi pernikahan yang fenomenal. Selamat berbahagia buat ke 2 mempelai, tak bisa PB bayangkan kalau pas malam pertama diatas air, hemss…romantis kali yaaa?? 😳

13 komentar

  1. kelak kalau pasangan ini langgeng dan punya anak cucu…hal unik ini bisa buat cerita ke cucunya… ” mbah mu mbiyen dadi manten pas ono goro-goro banjir gedhe,le..” nek gak percoyo bukaken website e tukang potone mbah sing jenenge mas gesang hobi motret :mrgreen:

Tinggalkan Komentarnya,kawan!!