Luar biasa, efek letusan G. Kelud!!!

Diposting pada

Letusan Gunung Kelud, telah menjadi topik utama dalam info malam ini. Seperti yang sudah PB tulis pula dalam artikel tadi di sini, kini PB Up date lagi dari kabar terbaru. Kabar pertama, Alhamdulillah erupsi sepertinya sudah berhenti dan bisa dikatakan telah reda. Kabar kedua, mungkin karena efek yang luar biasa dari kegiatan letusan Gunung Kelud ini. Kiriman abunya bisa dirasakan hingga ke Surabaya, Sidoarjo, Pandaan,dsk. Sungguh sesuatu yang diluar duga’an, berfikirnya yang di Surabaya, dan daerah jauh lainnya. Seperti tadinya, kalau PB disini aman. Ternyata malah salah, abu sangat bisa di rasakan di depan kamar kost’an PB.

Bebera tweet dari info yang masuk ke SS

Sebelumnya dentuman suara gelegar bisa terdengar sampai Jawa Tengah (Solo, dsb), kini kiriman abu vulkanik berterbangan hingga Kota Surabaya, Sidoarjo, Pandaan, dsb. Padahal sudah pasti sebelumnya berpikiran, kalau disini pasti lebih aman dari efek Gunung Kelud ini. PB tadinya juga malah mengkhawatirkan keluarga yang ada di Sutojayan – Blitar sana, namun kenyataan berkata lain. Justru PB yang jauh di Kota Sidoarjo, malah terkena dampak yang sama seperti di Sutojayan _ Blitar sana. Sungguh-sungguh tanda kebesaran Allah SWT. yang tidak bisa di prediksi dengan kemampuan fikir manusia biasa…. ๐Ÿ˜ฅ

Siraman Debu Vulkanik, sangat terlihat jelas di depan kamar kost’an PB Sedati – Sidoarjo ๐Ÿ˜ฅ .

26 komentar

  1. abu vulkaniknya tembus sampe ndeso pelosok Lamongan sejak sbelum shubuh hingga saiki belum berhenti !
    dapat info dr teman di tempat paling utara jatim Paciran juga kena tp baru sebagian !

Tinggalkan Komentarnya,kawan!!