MPM Honda Jatim Edukasi #Cari_aman Ibu dan Anak, karena Pentingnya Edukasi Safety Riding Sejak Dini

Diposting pada

OtoBeken – Memperingati Hari Ibu yang jatuh pada 22 Desember lalu, PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT memberikan edukasi #Cari_Aman berkendara kepada 100 ibu dan anaknya di MPM Safety Riding Centre, Sidoarjo (23/12). Dalam menjalankan aktivitasnya sehari-hari, banyak perempuan masa kini yang menggunakan sepeda motor, baik secara individu maupun bersama keluarga. Agar dapat beraktivitas dengan aman, nyaman, dan tetap stylish, perempuan perlu memperhatikan cara berkendara yang aman dan saling menghormati sesama pengguna jalan lainnya.

β€œ Kami terus konsisten berkampanye satety riding ke berbagai elemen masyarakat, sekolah mulai dari taman kanak-kanak hingga jenjang perguruan tinggi, sampai dengan memberikan pelatihan kepada komunitas serta instansi swasta dan pemerintah seperti memperingati Hari Ibu, kami kampanyekan #Cari_aman kepada para ibu. Dari ibu, lahir para generasi penerus bangsa yang dapat membawa perubahan positif dalam keluarga. β€œ kata Hari Setiawan , Instruktur Safety Riding MPM Honda Jatim.

Para ibu dan anaknya ini diberikan materi pelatihan safety riding dengan kemasan yang interaktif, menyenangkan, dengan materi kekinian. Peserta merupakan keluarga karyawan MPM Honda Jatim dan juga warga sekitar lingkungan MPM Honda Jatim.

Materi edukasi diberikan antara lain penggunaan riding gear yang sesuai dan cara berkendara aman, mereka juga diberikan pengetahuan tentang perilaku berkendara tidak aman yang berpotensi dilakukan pengendara.

Selanjutnya, anak – anak diberikan edukasi dan pemahaman melalui metode bermain dan belajar mengenai keselamatan berkendara sejak dini seperti mewarnai. Selain itu juga diberikan pengetahuan pentingnya menggunakan helm dan jaket saat berkendara, cara dibonceng yang benar ketika menggunakan sepeda motor bersama orang tua, cara menyebrang di jalan raya, cara menggunakan sepeda yang aman, hingga memberikan edukasi kepada orang tuanya mengenai keselamatan berkendara. Thanks πŸ˜€

Tinggalkan Komentarnya,kawan!!