OtoBeken – Yamaha Nmax Turbo memang bisa dibilang UpDate dari Yamaha Nmax series yang paling sempurna, mulai dari design yang memang sudah mewah dan tentunya Yamaha Nmax Turbo juga menggunakan mesin 155cc yang sudah memiliki performa maximal. Karena memang sudah menggendong Mesin Blue Core 155 cc generasi terbaru yang disempurnakan ditambah dengan teknologi Yamaha Electric CVT (YECVT) yang mampu memberikan berkendara dengan sensasi “TURBO”.
Apalagi tampil baru semakin mewah di ruang kemudi nmax (Maxi Cockpit Design), yang tentunya Desain ruang kemudi dirancang secara detail untuk menginspirasi kebanggaan pemiliknya saat berkendara. Didukung juga untuk area speedometer memberikan berbagai informasi yang diperlukan oleh pengendaranya, tidak hanya terbatas di speedometer, odometer, dan indikator lampu saja. Namun di Yamaha Nmax Turbo juga ada TFT Navigation Display yang mampu membantu Jelajahi tempat-tempat baru dengan bantuan sistem navigasi yang didukung oleh Aplikasi Garmin Street Cross yang ditampilkan di TFT Infotainment Display.
Multi Infotainment Display With Y-Connect juga sudah tersemat di Yamaha Nmax Turbo, dengan menampilkan Desain baru Full LCD Speedometer yang informatif untuk pengendara dengan konektifitas dengan Y-connect dapat memberikan notifikasi pesan dan telpon.
Di stang sebelah kiri tersemat berbagai macam tuas tombol, tidak hanya tuas lampu beam, tuas lampu riting dan klakson saja. Namun ada Turbo Riding Mode yang Dilengkapi 2 mode berkendara: – T Mode : Town Commuting (untuk penggunaan saat berkendara di perkotaan) – S Mode : Sport Touring (untuk penggunaan saat berkendara yang membutuhkan akselerasi lebih seperti saat perjalanan keluar kota).
Serta juga ada Turbo Y-Shift “TURBO“ Y-Shift yang memberikan pengalaman akselerasi dengan 3 tingkatan : 1:low, 2: medium, 3:High. yang dapat dioperasikan dengan menekan tombol Y-Shift saat berakselerasi maupun saat ingin merasakan deselerasi. Jadi makin garang dalam berkendara, karena tak lagi motor matic yang begitu-begitu saja. Karena dengan hadirnya Y-Shift dan perpaduan Yamaha Electric CVT (YECVT) yang mampu memberikan berkendara dengan sensasi akselerasi dan deselerasi bisa di atur sesuai keinginan usernya, layaknya mirip motor sport atau motor manual.
So untuk Kawan-kawan pembaca yang ingin segera meminangnya, langsung saja sambangi dealer jaringan Yamaha Madiun-Kediri. Karena motor yang dibanderol (35-40jtβan sekian) ini memang sangat cukup cocok untuk naik kelas, dari skutik biasanya ke Maxi. Ataupun juga sebaliknya, yang sudah punya Xmax cari motor harian yang mendekati sensasi Xmax. Nmax Turbo adalah pilihan yang sangat tepat sekali, Thanks π