Setetes Air Bersih, untuk hidup Bangsa Indonesia yang sehat!!

Diposting pada

Ngomongin soal air, pastinya sudah pada mengenal semua. Zat satu ini memang sangat berarti bagi kehidupan makhluk hidup di muka bumi ini, termasuk tumbuhan,hewan,manusia,dsb. Makanya kita sebagai makhluk hidup yang mampu berpikir, tentu saja sudah menjadi tanggung jawab kita semua untuk tetap menjaga kelestarian air di muka bumi ini. Terutama yang hidup di perkotaan, dewasa ini yang namanya insdustri di Indonesia sangat berkembang sangat pesat. Sebetulnya itu suatu hal positif, karena mampu memberikan lapangan perkerjaan yang sangat berarti bagi masyarakat Indonesia. Karena bisa mengurangi angka pengangguran yang begitu meningkat dari tahun ke tahun, namun itu tidaklah cukup jika sebuah industri tidak direncanakan dengan matang soal efek sampingnya yang tidak hanya focus soal bisnis. Namun harus memikirkan pula dampak industri terhadap lingkungan, terutama kepada tanah dan air Indonesia ini.

pict from : Materi Prigi Arisandi (ngaBlogburit Aqua)

Photo terlampir diatas merupakan beberapa sebagian kecil para industri di Kota Jawa Timur yang kurang bertanggung jawab, dan malah merusak sungai Brantas.  Dimana seharusnya sebagai industri yang besar, tidak hanya focus dalam memikirkan untung sebesar-besarnya. Namun harus mampu memberikan dampak yang positif terhadap lingkungan, karena seperti di dalam Sungai Brantas sudah tentu merupakan sumber air yang sangat besar di butuhkan oleh masyarakat Kota dan juga di dalam sungai tersebut ada ekosistem yang sedang berjalan. Contoh kecil dalam sungai Brantas, tentu saja ada sebuah kelangsungan hidup ikan dan sejenisnya. Dimana ikan merupakan bahan makanan manusia juga, sudah sepatutnya dijaga air agar tetap sehat dan terbebas dari limbah insdustri yang berbahaya. Sehingga kelangsungan berkembangbikan ikan dalam air bisa berjalan dengan baik, dan tentu saja ikan yang kita konsumsi menjadi lebih higienis serta sehat untuk tubuh kita.

Pict From Materi : DARU SETYORINI M.Si–DosenPascaSarjanaTeknikLingkunganITATS Surabaya (ngaBlogburit Aqua)

Acara yang diadakan oleh Blogdetik.com & PT. Tirta Investama, dalam suatu event yang bertajuk “NgaBlogburit” tempoe hari sungguh sangat berguna, dimana mampu membukakan mata kami yang selama ini kurang begitu tahu dampak industri yang berada di sekitar kita terhadap lingkungan yang sangat berbahaya. Dimana kita sebagai masyarakat, harus ikut andil dalam pengendalian limbah yang bisa mengakibatkan dampak buruk terhadap lingkungan. Terutama air di sekitar kita, menjadi sangat berbahaya terhadap ekosystem yang sedang berlangsung. Dengan cara mendesak Pemerintahan setempat agar lebih teliti dalam mengawasi industri-industri yang nakal.

Seperti gerakan suatu lembaga “ECOTON” berdirisejak Tahun 2000 . Kami mendorong Pemerintah yang Lalai untuk melakukan pengendalian pencemaran dan pengelolaan sungai. Melalui pendekatan READ(ResearchEducacy&Advocacy),Advokasi meningkatkan kapasitas masyarakat dan melakukan upaya-upaya hukum agar terimplementasikannya pengelolaan sungai yang adil. Kami juga melakukan Edukasi untuk meningkatkan kepedulian komunitas agar mereka terlibat dalam pemulihan sungai. Bersama masyarakat sekitar sumber-sumber air kami mengeksplorasi kehati sungai,memonitoring dan mengembangkan ekowisata Brantas.

Contoh industri yang mampu memberikan pertanggungjawaban terhadap lingkungan agar lebih baik adalah PT. TIRTA INVESTAMA, dimana perusahaan ini merupakan industri yang meproduksi air minum dalam kemasan(AMDK)ber-merk AQUA yang terbesar di Indonesia. Jadi mampu memberikan yang terbaik untuk masyarakat sekitar, tidak hanya semata-mata membesarkan perut perusahaan sendiri. Contoh gerakan yang dilakukan adalah sebagai berikut :

            1.   Konservasi Sumber Daya Air

Tujuan: Upaya teknis penambahan imbuhan pada aquifer air tanah pada kawasan imbuhan.

Lokasi: Desa Ledug Kecamatan Prigen, Pasuruan (Lereng Gunung Arjuno Welirang)

Waktu: 2012 – 2013

Kegiatan:

  • Pembuatan 221 titik sumur resapan di Daerah Aliran Sungan (DAS) Kedung Larangan dan Puspo
  • Pembuatan 1 unit kolam resapan
  • Pembuatan 1 bana buatan (Constructed wetland)
  • Pembuatan 1 unit gazebo untuk pondok belajar
  • Uji infiltrasi: volume air resapan yang melalui sumur resapan dalam 1 tahun mencapai 18 m3
  1. Pembibitan dan Penanaman Pohon

Tujuan: Upaya perlindungan sumber daya air secara terpadu di Daerah Tangkapan Air Pabrik Keboncandi dan Pandaan Pasuruan.

Lokasi: 4 Desa, yaitu Jatiarjo, Dayurejo, Ledug, dan Pecalukan

Waktu: 2009 – 2013

Kegiatan:

  • Penanaman 30.000 pohon sengon
  • Penanaman 70.000 batang tanaman kopi. Meningkat dari rencana awal sebanyak 8.000 batang, dikarenakan adanya tambahan permintaan dari petani.
  • Penanaman 25.000 batang di desa Jatiarjo yang tersebar di 3 dusun dengan melibatkan 180 orang.
  • Pembibitan tanaman kopi untuk memenuhi kebutuhan petani. Dilakukan selama 8 bulan dan menghasilkan 80.000 batang kopi dengan ketinggian rata-rata 60-70cm.
  • Melibatkan 127 personil karyawan (Tim SKAWAN)

 

  1. Akses Air Bersih dan Penyehatan Lingkungan

Tujuan: Meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat melalui pola hidup bersih dan sehat.

Lokasi: Desa Karang Jati, Dusun Jatianom, Pandaan.

Waktu: 2011 – 2013

Kegiatan: Penyediaan air bersih bagi 202 Kepala Keluarga (KK)

  1. Pengelolaan Bank Sampah

Tujuan: mengelola lingkungan dengan wirausaha lingkungan untuk mendapatkan manfaat ekonomi.

Lokasi: Dusun Jatianom Desa Karangjati Kecamatan Pandaan, Pasuruan

Waktu: 2012 – 2013

Kegiatan:

  • Pengadaan 1 unit Bank Sampah Komunitas Wanjati untuk mengelola sampah dari 102 KK
  • Melibatkan 68 nasabah dan 24 orang sampah shodaqoh untuk membantu biaya operasional Pos Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Wanjati
  • Berhasil mengurangi 1,7 ton sampah yang dikonversi di bank sampah dengan nilai uang Rp 2.400.000,-
  1. Pengelolaan Koperasi Hijau

Tujuan: Menigkatkan kesejahteraan dan mempermudah akses jasa keuangan masyarakat Jatianom melalui koperasi.

Lokasi: Dusun Jatianom Desa Karangjati Kecamatan Pandaan, Pasuruan

Waktu: 2011 – 2013

Kegiatan: Pengadaan Koperasi OneJati yang kini sudah berbadan hukum dan memiliki 98 Anggota.

  1. Pelatihan Ketrampilan

Tujuan: Menigkatkan peran perempuan dalam berwirausaha dan mendapatkan tambahan pendapatan keluarga.

Lokasi: Dusun Jatianom Desa Karangjati Kecamatan Pandaan, Pasuruan

Waktu: 2012 – 2013

Kegiatan: Pelatihan Wanjati Bedding, yaitu pelatihan pembuatan tas, seprai, dan bed cover bagi warga perempuan.

Selain program-program dalam payung AQUA Lestari, Pabrik AQUA Pandaan juga turut berkontribusi bagi masyarakat sekitar sebagai bentuk kepedulian sosial AQUA. (dikutip from Materi : NGABLOGBURIT Offline AQUA Plant – Pandaan)

Itulah PT. Tirta Investama mampu diberikan predikat sebagai salah satu industri yang sangat bertanggungjawab terhadap lingkungan, tidak hanya memanfaatkan namun juga bisa memberikan dampak yang sungguh nyata dan bagus terhadap lingkungan industri. Tidak terbatas kepada alam, namun juga masyarakatnya. Sehingga bisa berjalan harmonis, selaras terhadap lingkungan dan alam. Terimakasih 😉

56 komentar

  1. Bentuk kepedulian yang sangat baik terhadap sumber daya alam.Saya pikir Aqua sangat perlu melakukan aktifitas ini,bukan saja demi lingkungan masyarakat sekitar,namun juga bagi keberlangsungan bisnis Aqua itu sendiri.

  2. Thank you a lot for sharing this with all of us you actually realize what you are talking about!
    Bookmarked. Please additionally consult with my website =).
    We could have a link change agreement between us

  3. Your style is very unique in comparison to other people
    I have read stuff from. Thanks for posting when you’ve
    got the opportunity, Guess I’ll just book
    mark this web site.

Tinggalkan Komentarnya,kawan!!