PotretBikers – PB mau berbagi tips sederhana untuk kawan-kawan pembaca dimanapun berada, khususnya yang sering banget menggunakan mode transportasi umum taxi. Anda akhir-akhir ini mungkin sering melihat berbagai berita kejahatan yang menimpa driver taksi merupakan penumpang yang menaiki taksi. Tapi jangan menjadikan hal tersebut sebagai alasan untuk tidak naik taksi, ya. Sebab banyak sekali kenyamanan yang akan diperoleh jika naik alat transportasi umum tersebut. Lagi pula, ada kok cara yang bisa dilakukan untuk memastikan perjalanan Anda dengan taksi menjadi lebih aman seperti berikut ini:
Selalu pesan lewat nomor telepon resmi atau aplikasi
Sebaiknya jangan sembarangan menghentikan taksi di pinggi jalan. Akan jauh lebih aman jika Anda memesan taksi melalui nomor telepon taksi Blue Bird secara langsung, atau menggunakan aplikasi My Blue Bird. Jika memesan lewat aplikasi, nantinya Anda akan bisa melihat identitas sang driver, mulai dari nama, foto, dan juga nomor kendaraan. Pastikan untuk mengingat dan mencocokkan identitas tersebut sebelum Anda naik taksi untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Jika driver yang menjemput sesuai identitasnya dengan yang tertera di dalam aplikasi, Anda bisa bernapas lega dan merasa lebih nyaman sepanjang perjalanan.
Jangan naik jika ada orang lain di dalam taksi
Saat Anda memesan taksi dan ternyata sudah ada orang di dalamnya, Anda berhak menolak untuk naik. Meski seandainya driver beralasan bahwa orang tersebut adalah istri atau saudaranya yang akan menumpang hingga lokasi tertentu, tetap saja sebaiknya Anda jangan menaiki taksi tersebut. Bukannya ingin bersikap kejam kepada driver taksi, namun hal ini perlu dilakukan untuk mencegah masalah. Sebab tak sedikit oknum driver yang mengaku mengajak saudara atau istrinya dan ternyata orang tersebut berperan untuk menghasut, menghipnotis, atau bahkan membius penumpang supaya barangnya bisa diambil. Driver yang profesional tentulah sudah mengetahui aturan yang ditetapkan sehingga mereka tidak akan mengajak orang lain ketika bekerja.
Tetaplah terjaga saat naik taksi
Suasana di dalam taksi memang sangat mendukung untuk tidur, terutama jika Anda merasa kelelahan usai bekerja. Tapi saat naik taksi, usahakan untuk tetap terjaga meski mata sangat mengantuk. Anda bisa menghibur diri dengan bermain game atau nonton sesuatu di YouTube untuk membuat mata tetap terbuka. Jangan sampai saat Anda tertidur dan lengah, oknum tak bertanggung jawab kemudian memanfaatkan hal tersebut untuk mengambil barang berharga atau menyakiti Anda.
Ajak teman saat naik taksi
Kalau Anda naik taksi di malam hari, ada baiknya lho untuk mengajak teman naik bersama. Tak hanya akan ada teman ngobrol sepanjang perjalanan, Anda juga akan jadi merasa lebih aman. Apalagi kalau rute lokasi tujuan Anda melewati jalanan yang sangat sepi dan jauh dari pemukiman penduduk, ada baiknya untuk mengajak orang lain dan tidak naik taksi sendirian. Tak hanya lebih aman, hal ini juga membuat Anda bisa menghemat tarif taksi karena dibagi berdua, kan?
Pastikan orang lain mengetahui keberadaan Anda
Sebelum atau saat baik takksi, pastikan Anda membagikan lokasi kepada rekan maupun keluarga. Hal ini membuat orang lain bisa ikut memantau keamanan perjalanan Anda. Untuk melakukan hal ini sangat mudah sebab Anda bisa menggunakan fitur share location yang ada pada aplikasi My Blue Bird. Jadi seandainya terjadi apa-apa, rekan atau keluarga bisa memantau lokasi terakhir keberadaan Anda. Nah, jangan takut untuk naik taksi ya! Dengan Blue Bird Taxi, dijamin perjalanan Anda akan lebih aman dan nyaman. Thanks 😉
______________________________________
Follow PotretBikers On :