Festival Millennials Berkarya bersama Semen Indonesia – Gresik

Diposting pada

Gresik – Pada tempoe hari tgl.23 November 2018 PB mendapatkan undangan dari Mbak Avy, selaku dedengkotnya emak-emak Blogger kota Surabaya. Yang mana diajak untuk memenuhi undangan dari Festival Millennials Berkarya bersama Semen Indonesia. Bagi PB acara yang cukup keren dan sangat berfaedah ini sekiranya mungkin akan lebih baik di adakan secara rutin di kota-kota besar, dimana yang kehidupan sudah sangat pelik sekali.

Mr. Adi Munandir selaku Direktur Marketing Semen Indonesia memberikan sambutan dan opening acara.

Memahami apa itu Milenial adalah kelompok demografi setelah Generasi X. Tidak ada batas waktu yang pasti untuk awal dan akhir dari kelompok ini. Para ahli dan peneliti biasanya menggunakan awal 1980-an sebagai awal kelahiran kelompok ini dan pertengahan tahun 1990-an hingga awal 2000-an sebagai akhir kelahiran. Atau ada mitos yang mana orang-orang yang lahir di tahun inilah para orang beruntung yang mengalami loncatan teknology secara besar-besaran.

Acara yang di adakan oleh Semen Indonesia yang bekerja sama dengan Sitos.id dan diadakan di Wisma Achmad Yani, Jl. Veteran, Kb. Dalem, Sidokumpul, Kec. Gresik, Kabupaten Gresik,. Menghadirkan 3 pembicara yang kalau menurut PB pribadi merekalah orang-orang yang sudah sukses didalam passionnya. Dimana mereka adalah orang-orang yang sangat berkompeten di bidang yang di gelutinya. Meskipun awalnya tidak sengaja masuk kedalam ranah dunia ini dan awalnya memang coba-coba. Namun ternyata sukses dan justru kini otomatis menjadi pekerjaannya sehari-hari, seperti yang telah di tuturkan oleh Bro Fico Fachriza (Komika / Stand Up Comedian).

Untuk giliran pembicara yang kedua adalah Bro Vikra Ijaz selaku co-founder dari kitabisa.com. Beliau ini adalah jebolan dari sekolah luar negeri yang mana tak semudah yang kita bayangkan untuk bisa membangun kitabisa.com, mulai dari nol dia ceritakan di depan para audience. Dari sini PB memetik pesan singkat yang mana jika memiliki tugas atau tanggung jawab, jangan pernah minder dan ragu. Ech, aku mapu apa gak ya? Buanglah rasa kekhawatiran ini. Semua harus dijalani dan dicari solusi jalan terbaik tanpa ada kata menyerah.

Untuk pembicara yang ketiga adalah Kevin Hendrawan , dia ini dikenal dengan youtuber kondang dengan 1,7jt subscribe. Cukup waoooo…menurut PB pribadi, dimana menceritakan awal karirnya dari Nol. Dari sebuah keluarga yang kondisi ekonomi memburuk, dia bangkit sendirian dengan mengorbankan beberapa cita-citanya saat itu. Untuk mempertahankan kelangsungan hidup, dan hingga kini akhirnya sukses. Yohanes Kevin Hendrawan atau biasa dikenal dengan Kevin Hendrawan ini juga berhasil menjadi pemenang L-Men of The Year 2014. Dia telah mewakili Indonesia pada ajang Mister International 2014 dan berada pada 15 besar dunia. Sejak kecil merupakan atlet renang dan sempat menjuarai kejuaraan tingkat nasional.

Dari cerita kehidupan Kevin Hendrawan PB mendapatkan pencerahan, jikalau untuk mendulang sebuah kesuksesan itu tidaklah semudah membalikan telapak tangan. Butuh pengorbanan yang sangat ekstra, tidak hanya sebatas material malainkan ego dan waktu juga. Pokoknya dibutuhkan effort yang sangat besar, dan tidak instant begitu saja. Termasuk dia sebagai youtuber tidak begitu langsung muncul menjadi tenar, meskipun sebenarnya sebelumnya sudah mengantongi beberapa prestasi yang cukup membanggakan. So itulah beberapa cerita orang-orang yang memiliki kreatifitas tinggi, bukan seorang pegawai PNS/BUMN. Melainkan orang-orang yang sukses menciptakan lapangan kerja untuk diri sendiri dan juga kemungkinan orang lain. Sungguh sangat menginspirasi, Thanks 😉


Follow PotretBikers On :

 

Instagram     : potretbikers
FansPage     : PotretBikers
FaceBook     : Gesang Potret Bikers
Twitter          : @gesang86
E-mail           :gesanghidayat@gmail.com
WhatsApp   : 081 290 2727 00
BBM             : D66D69DA

15 komentar

  1. wah banyak benefit kalau datang ke acara mantul kayak gitu ya mas, semoga anak muda sekarang bisa lebih berkarya yang hebat

    1. wow mwantabbbb dong, saya harus pulang…karena banyak perkejaan menanti di meja 😀

  2. Pas Kevin bilang, saya terbiasa hidup sengsara, rasanya aku pengen bungkuk hormat. Gilak bener emang effortnya si Kevin ni…

    1. Hidup memang harus begitu untuk menjadi sukses,mbak. Apalagi pejuang sendiri…🙏🙏🙏

    1. Setuju, kalau perlu mungkin malah setiap 1 semester sekali…diadakan, dengan motivator lainya..😂👍👍

  3. Rasanya anak-anak yg bilang enak ya jadi seleb ig, yutub terkenal pengen tak ajak ke sini biar mereka tau semua kerjaan itu sama-sama butuh usaha keras.

    1. Nah, bener mbak….tapi memang di dunia ini selalu ada yang begitu, team bully, team maido,dll…wakakakak

  4. Bener Mas, kisah Kevin memang luar biasa. Penuh perjuangan walaupun di Youtube baru 2 tahun sudah menghasilkan uang banyak. Tapi perngorbanan dan ketekunannya belum tentu orang tahu dan tahan menjalani. Keren ya acaranya. Jadi pengin ngevlog nih.

    1. Nah, sangat menginspirasi bener memang mas. AKu sudah mulai ngeVlog, tapi masih 890SubScribe…Hahahaha 😀

Tinggalkan Komentarnya,kawan!!