Waspada, pengendara wajib tahu hal-hal berikut ini untuk di pahami !!

Diposting pada

OtoBeken – Banyak hal yang seringkali terjadi dalam dunia nyata, teruntuk soal kendaraan roda dua tidak boleh membawa beban berlebih saat digunakan. Selain membahayakan bagi pengendara, aksi ini juga dapat menyulitkan pengendara saat akan bermanuver. Hal ini juga berpengaruh terhadap komponen kendaraan, akibatnya performa komponen tidak dapat berjalan maksimal. So dengan demikian diharapkan, Kawan-kawan kedepannya mampu untuk memeperhatikan hal tersebut.

Masih banyak pengendara yang sering kali membawa muatan yang terlalu besar. Selain membahayakan pengemudi, membawa muatan berlebih juga bisa membahayakan keselamatan pengemudi lainnya. Pasti akan menyulitkan pengendara yang ingin bermanuver jika membawa muatan berlebih. Maka dari itu harus diperhatikan frekuensi beban yang dibawa, agar keselamatan berkendara tetap terjaga serta komponen dapat berfungsi dengan baik. ” ungkap Dwi Suwanto, Instruktur Service & Spare Part PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ)

Adapun beberapa hal berikut ini yang resiko membawa muatan berlebih pada kendaraan sebagai berikut :

1. Boros Bahan Bakar

Ketika pengendara sering membawa muatan diluar kapasitas, tentu akan berpengaruh terhadap pemakaian bahan bakar. Sebab, semakin besar tenaga yang dibutuhkan oleh mesin untuk bergerak. Hal ini akan membuat bahan bakar semakin boros. 

2. Mesin Akan Cepat Panas

Saat pengendara membawa beban terlalu tinggi, akan mempengaruhi putaran pada mesin kendaraan. Jika dibiarkan, mesin bisa overheat dan akan mengganggu kesehatan mesin motor anda. 

3. Shockbreaker belakang berpotensi rusak

Shockbreaker menjadi komponen pertama yang terlebih dahulu menahan beban motor. Apabila shockbreaker bekerja melebihi kapasitas, dapat dipastikan komponen akan cepat aus. Sehingga motor tidak nyaman untuk dikendarai. 

4. Ban jadi cepat aus

Kelebihan muatan dan kondisi jalan juga mempengaruhi kondisi ban depan dan belakang. Segera cek permukaan ban karena ban merupakan komponen paling vital yang berhadapan langsung dengan aspal. 

Yamaha STSJ merekomendasikan bagi pengendara untuk rajin melakukan service rutin di bengkel resmi Yamaha guna menjaga performa mesin kendaraan tetap optimal. Sehingga menciptakan sensasi berkendara yang aman dan nyaman. Untuk lebih detailnya, bisa hubungi CS Yamaha STSJ di 08228 7777 898. Thanks 😀

Tinggalkan Komentarnya,kawan!!