Isuzu Skill Competition 2024 sukses digelar Secara Luring dan Pertama Kalinya Terdapat Kategori untuk SMK

Diposting pada

Pada ISC ke 26 ini dihadiri oleh Kementerian Perindustrian dan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan dan Riset Teknologi Republik Indonesia sebagai bentuk kolaborasi antara dunia industri dan pendidikan.

Kementerian Perindustrian sangat mendukung kegiatan ISC ini karena sangat membantu khususnya bagi para pelajar agar bisa meningkatkan pengetahuan dan pengalaman sebelum masuk ke dunia kerja. Kami sangat senang mendengar Isuzu mengadakan program ISC yang diselenggarakan setiap tahun dan sudah lama program ini dijalankan karena peserta terutama para pelajar di SMK bisa lebih paham soal kondisi di dunia kerja yang sesungguhnya. ” ujar Wulan Aprilianti selaku Kepala Pusat Pengembangan Pendidikan Vokasi Industri dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin).

Uuf Brajawidagda Plt Direktur Kemitraan dan Penyelarasan DUDI Direktorat Kemitraan dan Penyelarasan DUDI Kementerian Pendidikan, Kebudayaan dan Riset Teknologi Republik Indonesia mengatakan, bahwa pihaknya sangat mengapresiasi program ISC yang diselenggarakan oleh Isuzu selama puluhan tahun. Kegiatan ini, khususnya yang tahun 2024 karena ada kategori baru, yaitu melibatkan siswa SMK maka sangat mengapresiasi karena para siswa dan siswi SMK bisa lebih mengenal di dunia kerja. Pendidikan vokasi ini lebih intens masuk ke dunia kerja nyata. Ini bagus karena siswa-siswi SMK bisa semakin adaptif dan saya harap semua ini bisa dieskalasi dengan yang lainnya.”

Sejauh ini patut berbangga atas pencapaian Isuzu sepanjang tahun 2023, di mana Isuzu berhasil mencatatkan pertumbuhan yang signifikan. Di tahun 2023, market share Elf mencapai 25.9%, bertumbuh 0.8% dari tahun sebelumnya. Sementara itu, market share Giga mencapai angka 17.0%, bertumbuh 4.0% dari tahun sebelumnya. Thanks πŸ˜€

Tinggalkan Komentarnya,kawan!!