Tour De MPM Honda – 2017, Konsumen giliran sambangi Gudang unit dan juga gudang Spare part serta Learning Centre !!

Diposting pada

Surabaya –  Masih hari yang sama yaitu ( 09/09/2017 ) dengan tujuan kali ini konsumen diajak ke Gudang unit yang berada di Gedangan – Sidoarjo, dimana disini merupakan gudang yang memiliki kapasitas 11000 unit serta setiap harinya ada sekitar ±1500 unit keluar dan masuk untuk di distribusikan kepada sub dealer yang berada di wilayah timur Jatim. Seperti Surabaya, Madura, Malang, Pasuruan, Jember, Banyuwangi,dsb. Jadi para konsumen diharapkan bisa melihat langsung bagaimana PT. MPM berusaha selalu mengedepankan konsumenya yang sekian ribu banyaknya untuk segera mendapatkan unit terbarunya. Dengan melihat secara langsung, bagaimana hiruk-pikuknya bongkar dan muat unit dari pabrik menuju gudang ini. Yang begitu sangat sibuknya, bisa dilihat dengan nyata bagaiamana proses bisa sampai ketangan konsumen 😉

Tour De MPM Honda – 2017 (138)

Ada sekitar 7 badan ekspedisi yang ikut kerja sama dalam bidang pengiriman unit ke sub dealer yang berada di kota-kota jaringan PT. MPM ini. Dengan berberapa banyak armada setiap badan ekspedisi, diharapkan bisa mampu memberikan unit pesanan kepada konsumen tepat pada waktunya. Gudang ini merupakan juga tempat yang bisa disebut bagian rahasia suatau perusahaan, namun di saat yang hari spesial yaitu menyemarakan “ Hari Pelanggan Nasional “ PT. MPM memberikan kesempatan spesial kepada konsumen loyalnya untuk bisa langsung mengunjungi gudang ini.

Tour De MPM Honda – 2017 (126)

Lalu acara dilanjutkan untuk mengunjungi MPM Sedati – Sidoarjo, yang biasa orang-orang menyebutnya. Dimana disini merupakan gudang spare part yang cukup besar dan luas. Serta juga ada Learning Centre ( LC ) yaitu tempatnya para jajaran pegawai Honda yang berada di bawah naungan PT. MPM untuk digodok menjadi pribadi yang siap dan cekatan dalam menangani konsumen setia Honda dengan baik dan benar tentunya. Mulai dari Owner dealer, Kepala toko, Manager, Sales, dan Mekanik. Semuanya di godok atau pernah menjalani training di LC ( Learning Centre ) ini. Tentunya sesuai dengan kapasitas masing-masing Jobs.

Tour De MPM Honda – 2017 (225)

Masih dilokasi yang sama, yaitu di PT.MPM yang berada di Sedati – Sidoarjo ini, yaitu tentang sirkuit yang berada di belakang. Mungkin untuk beberapa konsumen, terutama yang dari luar kota seperti Malang, Tulung Agung, dsb. Masih belum pernah tahu sama sekali tentang keberadaan sirkuit ini, mungkin kalau untuk konsumen yang berdomsili di Surabaya atau Sidoarjo. Pada sudah pernah menjalani training soal safety riding, karena memang sirkuit ini bukan untuk balapan. Melainkan untuk latihan safety riding, yang tentu saja bisa digunakan untuk para konsumen ataupun non kosumen yang ingin memiliki jiwa kesadaran diri untuk pentingnya safety riding. Tentu saja dengan menghubungi panitian setempat, semua kalangan bisa ikut menggunakan sirkuit ini sesuai dengan jadwal yang ada. Tanpa dikenakan biaya sepeserpun loch, asal bersedia datang di waktu yang telah ditentukan dan memiliki keinginan besar untuk bisa menjadi pribadi yang baik soal safety riding.

Tour De MPM Honda – 2017 (191)

Lanjut setelah mendapatkan sesingkat penjelasan dari kawan-kawan team Safety riding PT. MPM, rombongan di ajak untuk closing acara yang mana sekaligus untuk candle light dinner di Apartemen Papilio – Surabaya. Dengan mengambil tempat di special top roof, yang dihiasi dengan kolam renang. Menambahkan suasana semakin instens antara para team dari PT. MPM kepada konsumen loyalnya.

Tour De MPM Honda – 2017 (286)

Karena bisa makan bersama satu meja, foto-foto bersama para jajaran petinggi PT. MPM. Sekaligus closing acara, yang ditandai dengan pelepasan ratusan balon warna Merah_Putih oleh Mr. Dendy Seant selaku Marketing Director PT.MPM bersama dengan Mr. Bondan Priyoadi selaku HC3 Head PT MPM dan juga satu perwakilan dari konsumen loyal Honda MPM. Thanks, semoga bisa menginformasi 😀

**Album Foto Lengkapnya ( Klik Disini )

Tinggalkan Komentarnya,kawan!!