OtoBeken – Just sharing kepada kawan-kawan yang kemungkinan dirumah memiliki sebuah alat yang bernama Hand staple gun atau hand tacker. SertaΒ motornya waktunya ganti kulit jok, apalagi saat ini musim hujan. So paling penting adalah urusan jok, biar tidak basah celana kita meskipun hujan telah reda. Pasalnya jika jok kita sobek, busanya bisa nyimpen air hujan berhari-hari dan bikin seolah celana kita habis ngompol.
Kalau kulit jok banyak dijual secara online di marketplace, dengan berbagai ukuran, model, bentuk,dll. Semua tergantung selera dan motornya tentunya. Kebetulan yang dipakai praktek OB adalah Suzuki Spin 125 – 2007, yang memang sudah uzur umurnya. Jadi wajar jika joknya sobek, so beli barunya hanya Rp.20.000,-/lembar saja.
Apa hal yang paling penting saat mengganti jok motor ini ?
Jika langkah-langkahnya saya kira semua kawan-kawan pembaca sudah pada bisa, pasalnya tinggal sobek saja kulit jok lama. Dibersihkan isi staple yang masih nancep, dengan menggunakan tang hingga bersih. So yang paling penting adalah ukuran isi hand tacker / Hand Staple Gun yang kita gunakan. Karena jika sampai keliru, bisa tembus ke kulit jok depanya π So makanya OB berbagi informasi ini biar tidak tembus ;).
Nah, sizenya persis yang diatas ini. Yakni 6x11mm artinya, 6mm itu panjang yang nancep di bidangnya dan 11mm itu lebar bentangan isi staplenya. Jadi plastik tebelnya jok itu sekitar Β±5mm’an, jadi aman ketika kita tancepin dengan ukuran ini. Karena OB sempat keliru pakai isi satplenya, akhirnya nancep sampai tembus keluar π . Biar kawan-kawan tidak salah beli, so artikel ini OB buat untuk berbagi pengalaman. Thanks π