Review Yamaha Xmax Connected – 2023 dipakai Touring ke Bromo via NongkoJajar

Diposting pada

OtoBeken – Pada tanggal 11 – 12 Februari 2023, PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ) selaku Main Dealer (MD) motor Yamaha di area Jawa Timur, Kalselteng, Kaltim, dan Nusa Tenggara kembali mengajak awak media dan Komunitas untuk merasakan performa berkendara XMAX Connected. Mengusung tema Navigate To The Max : Tour De Bromo, kegiatan touring jarak jauh. Nah tentunya ini adalah kesempatan yang sangat manis untuk OB, kesempatan yang cukup lengkap untuk bisa mengulik lebih dalam ketangguhan Yamaha XMAX Connected model 2023.

OtoBeken (no.2 dari Kanan)
  • Memang saat ini musim hujan, jika kita mengambil route Bromo di hari-hari ini. Itu tandanya memang mencari sesuatu yang beda, pasalnya jalanan yang biasanya enak dipadu jalanan hotmix aspalt. Seketika juga bisa berubah menjadi jalanan penuh lumpur di mana-mana, jadi bisa dibayangkan betapa licinya routenya. Namun it’s no problem, karena adanya fitur dari Yamaha XMAX Connected yang bernama Traction Control System (TCS) yang mampu meminimalisir terjadinya ban kehilangan traksi ketika sedang berakselerasi di permukaan jalan yang licin. Ini nyata OB rasakan, sayangnya kalau hujan lebat ndak bisa ON kamera.
  • TFT Infotainment Display, yang bersifat informatif dan atraktif ini juga memberikan pengalaman berbeda juga pada OB. Dimana jika hujan biasanya gupuh (panik.red), segera memasukan HP kedalam tas. Padahal HP masih digunakan untuk memadu perjalanan, dengan adanya fitur dari Yamaha Xmax Connected yang terpadu dengan Garmin Street Cross ini jadi memberikan kenyamanan tetap mampu melihat paduan MAP untuk perjalanan. Meskipun HP sudah masuk dalam tas, MAP yang bersifat mirroring ini tetap mampu mengakomodir perjalanan dengan jelas.
  • Bagasi Luas yang berkapasitas 44.9 liter, juga memberikan kenyamanan berikutnya. Jadi kita tidak perlu membawa Box tambahan di belakang. Sejatinya barang-barang keperluan selama touring 2 hari ini sudah bisa terakomodir di dalam bagasi yang luas ini, mulai dari ransel yang berisi baju+sandal+action camera+jas hujan,dsb. Mampu dilahap dalam bagasi, jadi tidak perlu was-was ketika hujan tiba.
  • Posisi Berkendara Rileks, memberikan kesan nyaman yang luar biasa untuk perjalanan hampir ±350km kali ini. Yang biasanya gampang pegel, apalagi pantat panas dan sebagainya. Tidak ada cerita itu ketika sedang berjalan dengan Yamaha XMAX Connected kali ini.
  • XMAX Connected menggendong mesin BLUE CORE berkapasitas 250 cc yang dilengkapi dengan Liquid Cooled, SOHC, 4 Valves yang telah terbukti handal dan kuat dalam menghadapi berbagai kondisi jalan route Surabaya – Bromo. Karena mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 16,8kW / 7.000 rpm dan torsi maksimal sebesar 24,3 Nm / 5.500 rpm. Jadi yang OB rasakan stop&go di tanjakan sangatlah nyaman dan bikin hati tenang, pasalnya pasti mampu naik. Serta mesin dengan ¼ liter ini cukup irit, bilamana mengingat route yang dilalui naik turun dengan tajam dan tidak ada istilah eco riding.

  •  Anti-lock Braking System (ABS) pada pengereman yang di sematkan Yamaha XMAX Connected ini mampu memberikan kenyaman saat dihadapkan dengan route turunan yang panjang nan curam, jadi semua rombongan tidak ada yang mengalami istilahnya rem blong karena overheat.

Hampir memang tak ada minusnya, kecuali untuk PB yang bertinggi badan cuma 167cm kaki berasa masih jinjit ketika menapakan ditanah. But jika sudah diatasnya, apalagi berjalan tak ada istilah kedodoran dengan handlingnya. Dipakai meliak-liuk di route Bromo yang sedemikian rupa juga aman-aman saja. Thanks 😀

Tinggalkan Komentarnya,kawan!!