Berapa konsumsi BBM New Honda Genio, setelah pengaplikasian velg ring 12 inch ?

Diposting pada

OtoBeken – Waktu Lebaran 1443H kemarin kebetulan banget OB mendapat unit test ride dari PT. Mitra Pinasthika Mulia ( MPM Honda Jatim) main dealer sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT sebuah New Honda Genio – 2022 yang masih kinyis-kinyis. Pasalnya OB menerimanya dalam kondisi masih ±250km jarak yang di tempuh di Odometernya. So singkat kata memang karena dapatnya sudah mendekati lebaran, dipakailah OB untuk mudik ke kampung. Nah, inilah catatan untuk konsumsi bahan bakarnya untuk perhitungan full to full, selama menunjang kegiatan di kampung.

Mungkin sebagian kawan-kawan pembaca pada penasaran, siapa tahu memiliki unit lama Honda Genio di rumah. Hanya sekedar membandingkan soal ke iritan bahan bakarnya mungkin, so inilah ulasan singkat yang bisa OB share ke kawan-kawan pembaca untuk bisa di gunakan sebagai pembanding setelah di New Honda Genio 2022 menggunakan velg 12″ yang dipadu ban gambot.

Kalau menurut OB ternyata masih tetap cukup irit, karena mampu merecord 56,52km/liter. Seperti biasa OB tidak pernah memakai metode eco riding. Jadi inilah hasil perhitungan dengan metode full to full, tentunya menggunakan bahan bakar pertalite. Karena pada umumnya motor New Honda Genio 2022 user, so pasti memilih bahan bakar ini untuk motornya. Bukti pengisian bisa di chek dibawah ini 😉

Jadi bisa dibilang jika kondisi indikator New Honda Genio 2022 sudah berkedip-kedip, untuk di full ulang bahan bakarnya yakni mampu menegak sebanyak ±Rp.28.000,-(jika saat ini harga pertalite masih Rp.7650,-jadi artinya ±3,6liter). So jika kapasitas tangki bahan bakarnya New Honda Genio 2022 diklaim berkapasitas total 4,2L jadi ada sisa ±0,6liter di dalam tangki.

Sayangnya OB ternyata malah justru belum sempat untuk test ride Honda Genio generasi sebelumnya, jadi belum ada data berapa konsumsi kala itu jika masih menggunakan ban dengan ring 14″.  Jadi belum bisa membandingkan, semoga kawan-kawan user Honda Genio generasi sebelumnya bisa menjadikan artikel ini untuk patokan jika mau UpDate Honda Genio nya yang terbaru yes. Thanks 😀

Tinggalkan Komentarnya,kawan!!